BKPP Kabupaten Pohuwato Kembali Jadi Tujuan Studi Komparatif

14-08-2020 | 616 Kali


POHUWATO - Setelah beberapa hari yang lalu Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan menerima kunjungan kerja dari BKD Diklat Kabupaten Boalemo, kali ini menerima Kunjungan kerja dan silaturahmi BKD Diklat Kabupaten Gorontalo pada Jumat 14 Agustus 2020.

Rombongan Kunker Kabupaten Gorontalo dipimpin langsung Sekretaris BKD Diklat, Abdul Waris, yang dalam kunjungannya menyampaikan bahwa tujuan mereka ke BKPP Pohuwato ingin melakukan studi komparatif terkait langkah-langkah Badan Kepegawaian Pohuwato mengintegrasikan seluruh sistem informasi serta langkah kerja pemenuhan seluruh dokumen paperless kepegawaian untuk layanan administrasi.

Menurutnya, saat ini ada beberapa sistem informasi pengelolaan data kepegawaian yang sudah dikelola oleh BKD Diklat Kabupaten Gorontalo, tetapi belum terintegrasi satu dengan lainnya, sehingga penerapannya dalam manajemen kepegawaian belum maksimal.

Selain melakukan diskusi dan tukar menukar informasi, rombongan BKD Diklat Kabupaten Gorontalo melihat langsung pengelolaan arsip seluruh pegawai se-Kabupaten Pohuwato serta melihat kesiapan lokasi pelaksanaan seleksi SKB CPNS Formasi 2019 dengan CAT sesuai protokol kesehatan pencegahan wabah covid-19. (rw)



Silakan berikan komentar atau saran tentang topik: BKPP Kabupaten Pohuwato Kembali Jadi Tujuan Studi Komparatif, melalui tombol komentar dibawah.

Bagikan Informasi ke teman:

Hak cipta © BKPSDM Kabupaten Pohuwato
Semua Hak Dilindungi
Dikelola oleh Bidang P2 Inka
Peta Situs | Hubungi Kami