Mewakili Bupati Pohuwato, Kepala BKPP Terima Dua Penghargaan BKN Awards Secara Langsung

12-08-2022 | 470 Kali


POHUWATO – Mewakili Bupati Pohuwato, Kepala BKPP Supratman Nento menghadiri undangan untuk penerimaan 2 (dua) Piagam dan Piala BKN Awards yang diraih Pemerintah Kabupaten Pohuwato, yang diumumkan dalam kegiatan Rakornas Kepegawaian tanggal 21 Juli 2022 di Batam silam.

Penghargaan tersebut diserahkan langsung Pelaksana Tugas (Plt) Kepala BKN RI, Bima Haria Wibisana, pada Jum'at, (12/08/2022) dalam gelaran Kegiatan Forum Komunikasi Kepegawaian se-Provinsi Gorontalo dengan tema Transformasi Digital ASN menuju Birokrasi 4.0. yang digagas oleh Badan Kepegawaian Daerah Provinsi Gorontalo, di Hotel Aston Kota Gorontalo.

Kaban Supratman Nento mengaku bersyukur atas penghargaan BKN Awards. Ia berharap penghargaan BKN Awards yang sudah keenam dan ketujuh kalinya diterima oleh Pemerintah Daerah Kabupaten Pohuwato ini menjadi motivasi bagi Pemda dalam menyelenggarakan manajemen ASN yang lebih baik lagi kedepannya.

“Ini yang sudah keenam dan ketujuh kalinya Pemerintah Kabupaten Pohuwato meraih BKN Awards, dan tahun ini 2 penghargaan sebagai bentuk pengakuan dan apresiasi dari BKN atas apa yang telah kita capai saat ini, khususnya dalam aspek pengelolaan SDM aparatur”, ungkapnya.

Lebih lanjut Supratman Nento menjelaskan bahwa dari 10 penghargaan BKN Awards tahun 2022 yang diraih Pemerintah Kabupaten/Kota se-Provinsi Gorontalo, terdapat 2 (dua) penghargaan yang diraih Kabupaten Pohuwato.

“Ada 2 penghargaan yang diterima, yakni pada kategori Utama yakni Kategori Implementasi Manajemen ASN Terbaik secara Nasional dan Kategori elemen implementasi manajemen ASN dan pemanfaatan sistem informasi cakupan Penerapan Pemanfaatan Data Sistem Informasi dan CAT untuk Pemerintah Kabupaten Wilayah Tengah Tipe Kecil”, ujarnya bangga. (rw)



Silakan berikan komentar atau saran tentang topik: Mewakili Bupati Pohuwato, Kepala BKPP Terima Dua Penghargaan BKN Awards Secara Langsung, melalui tombol komentar dibawah.

Bagikan Informasi ke teman:

Hak cipta © BKPSDM Kabupaten Pohuwato
Semua Hak Dilindungi
Dikelola oleh Bidang P2 Inka
Peta Situs | Hubungi Kami