20-03-2023 | 275 Kali
POHUWATO - Sebanyak 49 Calon Pegawai Negeri Sipil Formasi tahun 2021 lingkup Pemerintah Kabupaten Pohuwato diambil sumpah dan janji oleh Bupati Pohuwato, Saipul A. Mbuinga. Acara yang digelar bersamaan dengan pelaksanaan Apel Korpri dan halalbilhalal menyambut Ramadhan 1444 H di lingkungan Pemerintah Kabupaten Pohuwato ini berlangsung di halaman Kantor Bupati, Senin (20/03/2023).
Acara yang diprakarsai Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Kabupaten Pohuwato ini dilaksanakan sebagai bentuk kesanggupan para PNS di lingkungan Pemerintah Kabupaten Pohuwato untuk menaati kewajiban serta menghindari larangan yang diatur dalam peraturan perundang-undangan, peraturan kedinasan serta kebijakan-kebijakan yang berlaku dalam organisasi pemerintah.
Pada giat ini, Bupati Saipul A. Mbuinga dalam kata-kata pendahuluan sumpah, mengingatkan kepada seluruh CPNS, bahwa sumpah yang akan diucapkan mengandung tanggung jawab terhadap bangsa dan negara Republik Indonesia, tanggung jawab memelihara dan menyelamatkan pancasila dan UUD 1945 serta tanggung jawab terhadap kesejahteraan rakyat, disaksikan oleh diri sendiri, seluruh hadirin, dan terutama disaksikan oleh Tuhan Yang Maha Esa.
“Saya percaya, bahwa saudara akan melaksanakan tugas ini dengan sebaik-baiknya, sesuai dengan tanggung jawab yang dibebankan kepada saudara”, ucapnya.
Pengambilan sumpah dan janji PNS bagi CPNS formasi 2021 diikuti oleh 49 peserta, dengan rincian 15 orang CPNS Golongan III dan 34 orang CPNS Golongan II, dengan saksi 1 adalah Sekretaris Daerah, Iskandar Datau, S.Sos.,M.Si dan saksi 2 Kepala BKPSDM, Supratman Nento, S.IP.,MH. (rw)
26-04-2023 | 401 Kali
Pansel Daerah Pengadaan ASN Pemkab Pohuwato Gelar Pertemuan Bersama PPPK JF Guru20-03-2023 | 442 Kali
Bupati Pohuwato Serahkan SK Pengangkatan CPNS Lulusan Pola Pembibitan PTDI-STTD20-03-2023 | 395 Kali
Pengambilan Sumpah dan Janji PNS bagi CPNS Formasi 2021 Lingkup Pemkab Pohuwato20-03-2023 | 276 Kali
BKN Terbitkan Penyesuaian Jadwal PPPK Guru 2022, Usulan NIP Dimulai April09-03-2023 | 1700 Kali
Pengumuman Hasil Seleksi PPPK Guru Kabupaten Pohuwato akan Diumumkan pada 10 Maret 202308-03-2023 | 943 Kali
Penjelasan Teknis Usul NI PPPK JF Kesehatan Formasi Tahun 2022 Secara Elektronik20-01-2023 | 415 Kali
21-07-2021 | 14926 Kali
Resmi: Pemda Kabupaten Pohuwato Terima 195 CPNS Untuk Tahun Anggaran 201812-09-2018 | 14151 Kali
Dokumen Apa Saja Yang Menjadi Syarat Usul Penetapan NIP CPNS? Berikut Penjelasannya08-11-2020 | 9681 Kali
1095 Pelamar di Instansi Pemkab Pohuwato Dinyatakan Lolos Tahap Seleksi Administrasi CPNS23-10-2018 | 7368 Kali
Inilah Daftar 151 Pejabat Struktural Pemkab Pohuwato Yang Baru Dilantik31-12-2018 | 7088 Kali
324 Peserta SKD CPNS Pohuwato Lolos ke Tahap Seleksi Kompetensi Bidang02-12-2018 | 6721 Kali
Pengumuman Hasil Akhir Seleksi CPNS Kabupaten Pohuwato Tahun 201803-01-2019 | 6312 Kali
Per 1 Juli 2021, PNS Susun SKP Berdasarkan Permenpan RB Nomor 8 Tahun 202129-04-2021 | 6260 Kali
Simak, Ini Persyaratan Khusus CPNS Kabupaten Pohuwato27-09-2018 | 6076 Kali
Jadwal, Persyaratan dan Mekanisme Pendaftaran Penerimaan Calon Praja IPDN Tahun 201706-03-2017 | 5688 Kali