Pengumuman Pelaksanaan SKB CPNS Formasi Tahun 2019 Kabupaten Pohuwato

28-07-2020 | 1323 Kali


Untuk pelaksanaan SKB CPNS Formasi 2019 Instansi Pemerintah Kabupaten Pohuwato akan dilaksanakan di Statiun CAT Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan yang beralamat di Jl. Jend. Sudirman, Blok Perkantoran Marisa, Palopo, Kecamatan Marisa, Kabupaten Pohuwato.

Sesuai Surat Kepala Badan Kepegawaian Negara Nomor : K 26-30/V 116-4/99 tanggal 27 Juli 2020 Perihal Jadwal Pelaksanaan Seleksi Penerimaan CPNS Formasi Tahun 2019, berikut disampaikan jadwal Pelaksanaan Seleksi Penerimaan CPNS Formasi Tahun 2019 yaitu :

NO KEGIATAN JADWAL
1 Verifikasi Data Hasil SKD 27 s.d. 30 Juli 2020
2 Pengumuman dan Pendaftaran Ulang SKB 1 s.d. 7 Agustus 2020
3 Pencetakan Kartu Ujian SKB 8 Agustus 2020
4 Penjadwalan SKB 10 s.d. 14 Agustus 2020
5 Pengumuman Jadwal Pelaksanaan SKB 18 Agustus 2020
6 Pelaksanaan SKB 1 September s.d. 12 Oktober
7 Pengolahan hasil SKD dan SKB 8 s.d. 18 Oktober 2020
8 Rekon integrasi Hasil SKD dan SKB 19 s.d. 23 Oktober 2020
9 Penyampaian Hasil Seleksi 26 s.d. 28 Oktober 2020
10 Pengumuman Hasil Seleksi 30 Oktober 2020
11 Usul Penetapan NIP 1 s.d. 30 November 2020

 

Pelaksanaan SKB CPNS tersebut diatas akan dilaksanakan dengan Protokol Kesehatan yang berpedoman pada Surat Edaran Kepala Badan Kepegawaian Negara Nomor: 17/SE/VII/2020 tanggal 2 Juli 2020 tentang Prosedur Penyelenggaraan Seleksi Metode Computer Assisted Test Badan Kepegawaian Negara (CAT BKN) dengan Protokol Kesehatan Pencegahan dan Pengendalian Corona Virus Disease 19 (COVID-19).

Peserta Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) agar dapat memilih Lokasi Tes dan mengisikan lokasi domisili melalui login di akun SSCN pendaftar (Bagi Peserta Tes SKB yang berdomisili di luar Provinsi Gorontalo dapat memilih titik lokasi tes sesuai dengan domisili yang tersedia pada halaman SSCN) yang dapat dilakukan mulai tanggal 1 s.d 7 Agustus 2020 pukul 23.59 WITA dan Pendaftar melakukan pencetakan Kartu Ujian Peserta SKB melalui SSCN mulai tanggal 8 Agustus 2020.

Berdasarkan Surat Edaran Kepala Badan Kepegawaian Negara Nomor : 17/SE/VII/2020 tanggal 2 Juli 2020 Tentang Prosedur penyelenggaraan Seleksi dengan Metode Computer Assisted Test Badan Kepegawaian Negara (CAT  BKN) dengan Protokol Kesehatan Pencegahan dan Pengendalian Corona Virns Disease 2019 (COVID-19), diharapkan kepada Peserta Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) Instansi Pemerintah Kabupaten Pohuwato agar memperhatikan hal-hal sebagai berikut :

  1. Peserta dianjurkan untuk melakukan isolasi mandiri mulai 14 (empat belas) hari sebelum pelaksanaan seleksi;
  2. Peserta tidak diperkenankan mampir ke tempat lain selain ke tempat seleksi, disaat pelaksanaan SKB dimulai;
  3. Wajib menggunakan masker yang menutupi hidung dan mulut hingga dagu serta pelindung wajah (faceshield);
  4. Tetap memperhatikan jarak minimal 1 (satu) meter dengan orang lain di lokasi seleksi;
  5. Menjaga kebersihan tangan dengan mencuci tangan pakai sabun dengan air mengalir dan atau menggunakan handsanitizer;
  6. Menyediakan dan membawa alat tulis pribadi;
  7. Peserta seleksi dengan hasil pengukuran suhu ≥ 37,3? C diberikan tanda khusus (pita merah) dan mengikuti ujian di tempat terpisah (ruangan khusus) dan diawasi dengan petugas serta wajib memakai masker dan pelindung wajah (faceshield);
  8. Peserta seleksi yang berasal dari luar wilayah Kabupaten Pohuwato agar mengikuti ketentuan protokol perjalanan yang ditetapkan oleh Pemerintah Provinsi Gorontalo;
  9. Pengantar dan atau orang tua peserta dilarang masuk dan menunggu di dalam area seleksi untuk menghindari kerumunan;
  10. Akuntabilitas nilai hasil seleksi CAT secara livescoring tetap ditayangkan di lokasi seleksi, yakni di ruang VIP dan dapat disaksikan secara live oleh masyarakat melalui media Youtube BKPP Kabupaten Pohuwato.

Bagi pengguna smartphone, silakan klik tombol download disamping :


Bagikan Pengumuman Ini:

PENGUMUMAN LAINNYA


Hak cipta © BKPSDM Kabupaten Pohuwato
Semua Hak Dilindungi
Dikelola oleh Bidang P2 Inka
Peta Situs | Hubungi Kami